Pages

Playstation 4 Akan Segera Hadir Dengan Super Chip dari IBM?

Seperti telah diketahui bahwa Playstation 3 (PS3) telah menggunakan prosesor Cell besutan IBM. Nah, kabarnya generasi penerus konsol ini bakal dipersenjatai cell prosesor dengan kemampuan 10 kali lipat dari pendahulunya.

IBM memang telah mengembangkan gererasi prosesor terbaru yang diperuntukan untuk kelas server. Prosesor dengan yang bernama IBM CPU POWER7 itu pun, dikabarkan bakal digunakan dalam generasi konsol mendatang milik Sony, Playstation 4.

IBM CPU POWER7, merupakan salah satu prosesor yang sangat bertenaga untuk menjalan aplikasi terberat sekali pun. Prosesor ini dipersenjatai dengan jumlah 'otak' sekitar 6-8 unit, serta 24-32MB memori cache pada L3 yang dimilikinya.

Bukan itu saja, kemampuan perhitungan yang dapat dilakukan oleh prosesor ini pun jauh di atas kemampuan prosesor Cell yang telah dibenamkan dalam PS3. IBM CPU POWER7 dapat melakukan komputasi sekitar 200 GFLOPS, lebih dari 10 kali lipat Cell Broadband Engine yang telah digunakan dalam PS3.

Namun, hingga kini belum ada konfirmasi resmi dari pihak Sony mengenai keberadaan konsol terbaru mereka dan apa saja yang bakal ditawarkan di dalamnya. (Ps3Clan/Detik)



Main Game Balap Terasa Lebih Nyata Dengan LCD LED Khusus Gamer



Bayangkan jika kita memiliki monitor berukuran 43 inchi dan berlayar cekung. Inilah dia monitor impian bagi semua khalayak gamer di seluruh dunia.

Monitor ini bernama Ostendo CRVD, sebuah display LED-backlit yang memiliki aspek rasio 32:10. Monitor ini pertama kali terlihat pada saat Alienware memajangnya di Consumer Electronics Show (CES) 2008 lalu. Berdasar informasi yang dikutip dari PCworld, Kamis (26/11/2009) Ostendo kini telah memasarkan monitor ini kepada publik.

Tebak berapa harga Monitor beresolusi 2880 x 900 pixel ini? Jelas monitor ini bukan ditujukan bagi gamer yang berkantong pas-pasan. Pasalnya Ostendo membandrolnya seharga US $ 6.499. atau sekitar Rp 61.000.000.

Ostendo mengungkapkan bahwa monitor ini juga dapat digunakan untuk kebutuhan militer, serta para hardcore gamer. Di bawah ini adalah sebuah video dari Ostendo yang memamerkan bukan hanya sebuah monitor, tapi tiga! Simak saja seperti apa bermain game dengan monitor impian ini. (PCWorld/Detik)

Share this post
  • Share to Facebook
  • Share to Twitter
  • Share to Google+
  • Share to Stumble Upon
  • Share to Evernote
  • Share to Blogger
  • Share to Email
  • Share to Yahoo Messenger
  • More...

0 comments

:) :-) :)) =)) :( :-( :(( :d :-d @-) :p :o :>) (o) [-( :-? (p) :-s (m) 8-) :-t :-b b-( :-# =p~ :-$ (b) (f) x-) (k) (h) (c) cheer

 
Posts RSSComments RSSBack to top
© 2011Seputar Teknologi ∙ Designed by BangunBlogger
Released under Creative Commons 3.0 CC BY-NC 3.0